Paket modul 1 dengan materi Paradigma dan Visi Guru Penggerak ini terdiri dari 4 (empat) modul yaitu Modul 1.1 tentang Refleksi Filosofis Pendidikan Nasional Ki Hadjar Dewantara; Modul 1.2 tentang Nilai dan Peran Guru Penggerak; Modul 1.3 tentang Visi Guru Penggerak; dan Modul 1.4 tentang Budaya Positif. Berikut merupakan Artefak Aksi Nyata pada paket Modul 1 :
"Refleksi Filosofis Pendidikan Nasional Ki Hadjar Dewantara"
Pada modul ini diharapkan Guru Penggerak mampu berpikir reflektif dan kritis terhadap pemikiran filosofis Ki Hadjar Dewantara; mampu mendemonstrasikan pemahaman terhadap pemikiran filosofis Ki Hadjar Dewantara dan relevansinya terhadap konteks Pendidikan Indonesia saat ini dengan membandingkan penerapan pendidikan abad ke-21 pada konteks lokal (budaya); serta mampu membuat perubahan konkret penerapan pemikiran filosofis pendidikan Ki Hadjar Dewantara di kelas dan sekolah.
Untuk mengeksplore atau melihat beberapa hasil karya atau tugas yang sudah dilakukan pada modul 1.1 ini, Anda dapat membaca atau menonton video di bawah ini :
"Nilai-nilai dan Peran Guru Penggerak"
Pada modul ini diharapkan Guru Penggerak mampu memahami bahwa manusia memiliki daya untuk memilih (choice theory); mampu memahami pentingnya menumbuhkan motivasi intrinsik; mampu memahami bagaimana otak triune, kebutuhan dasar manusia, dan perkembangan psikososial mempengaruhi bagaimana nilai-nilai tumbuh dalam diri seseorang; mampu memahami bagaimana nilai-nilai Guru Penggerak dapat menguatkan peran Guru Penggerak dalam membawakan perubahan pada ekosistem sekolah; serta mampu mengadopsi kebiasaan reflektif sebagai Guru Penggerak.
Untuk mengeksplore atau melihat beberapa hasil karya atau tugas yang sudah dilakukan pada modul 1.2 ini, Anda dapat membaca atau menonton video di bawah ini :
"Visi Guru Penggerak"
Pada modul ini diharapkan Guru Penggerak mampu mengartikulasikan Profil Pelajar Pancasila dalam kalimat visi; mampu merumuskan kalimat visi yang menggerakkan hati dan kolaborasi; mampu menentukan prakarsa perubahan yang menantang, bermakna, kontekstual, dan relevan; mampu memahami bahwa prakarsa perubahan adalah bagian dari upaya untuk mencapai visi yang telah dirumuskan; mampu membuat rencana prakarsa perubahan di tempat di mana mereka berkarya menggunakan paradigma dan model inkuiri apresiatif; mampu menjalankan rencana prakarsa perubahan di tempat di mana mereka berkarya; serta menggunakan paradigma dan model inkuiri apresiatif
Untuk mengeksplore atau melihat beberapa hasil karya atau tugas yang sudah dilakukan pada modul 1.3 ini, Anda dapat membaca atau menonton video di bawah ini :
"VBudaya Positif"
Pada modul ini diharapkan Guru Penggerak mampu menjelaskan konsep budaya positif yang berdasarkan pada konsep perubahan paradigma stimulus respons ke teori kontrol serta nilai-nilai kebajikan universal yang dijabarkan penerapannya pada modul ini; mampu menjelaskan konsep makna disiplin, keyakinan kelas, hukuman dan penghargaan, 5 kebutuhan dasar manusia, Restitusi dengan 5 posisi kontrol guru serta segitiga restitusi dan menerapkannya dalam ekosistem sekolah yang aman, dan berpihak pada murid; mampu menyusun strategi-strategi aksi nyata yang efektif dengan mewujudkan kolaborasi beserta seluruh pemangku kepentingan sekolah agar tercipta budaya positif yang dapat mengembangkan karakter murid; serta mampu menganalisis secara reflektif dan kritis penerapan budaya positif di sekolah dan mengembangkannya sesuai kebutuhan sosial dan murid.
Untuk mengeksplore atau melihat beberapa hasil karya atau tugas yang sudah dilakukan pada modul 1.4 ini, Anda dapat membaca atau menonton video di bawah ini :
Modul 1.4 Koneksi Antarmateri